Jumat, 02 Desember 2016

Tutup Botol Eco Design 
          
         Coca Cola bekerja sama dengan biro iklan Ogilvy & Mather China untuk membuat kampanye "Second Lives” [Kedihupan Kedua] dan menciptakan 16 tutupan botol merah yang mengubah botol plastik Coca Cola yang bekas, yang dinyatakan tidak berguna, menjadi sesuatu yang kreatif, menyenangkan dan bermanfaat. Kampanye ini yang ramah lingkungan diluncurkan di Vietnam, di mana 40.000 tutupan botol gratis akan diberikan ketika membeli minuman Coca Cola. Tutupan baru itu mengubah botol minuman bekas menjadi lampu, kuas, botol semprot, rautan pensil, dispenser sabun, dan banyak benda lainnya yang dapat digunakan.















          Langkah yang dilakukan coca-cola membuat tutup botol untuk kehidupan botol selanjutnya sudah sangat baik untuk mengurangi sampah plastik yang sulit dileburkan oleh tanah.

         Di Indonesia banyak sekali produk-produk air mineral atau minuman-minuman kemasan yang tidak peduli dengan botol-botol bekas produknya setelah dikonsumsi. langkah yang harus dilakukan oleh produsen minuman kemasan botol yaitu memikirkan sampah-sampah botolnya. baik dikumpulkan kembali atau memilih cara unik seperti coca-cola, untuk mengurangi jumlah sampah plastik yang dihasilkan. 



Laman ini dibuat untuk memenuhi tugas mata kuliah Ekologi Industri.

Oleh:

Mochamad Aldi Al Ghiffari (1201164062)

S1 Teknik Industri – Telkom University



Dosen mata kuliah:

Abdul Malik Firdaus, S.Kel., M.I.L